Card image cap
Bantu Korban Bencana Banjir Luwu bersama Aisyah
Rp 1.335.000 terkumpul dari Rp 10.000.000
20 Donasi
Berakhir hari lagi
Informasi Penggalangan Dana
Penggalang Dana
Nur Aisyah Irmadani
Identitas terverifikasi
Detail Campaign

DARURAT! Banjir dan longsor menerpa 13 kecamatan di Kab. Luwu, Sulawesi Selatan pukul 01.17 WITA (03/05/2024). 

Banjir terjadi akibat intensitas hujan yang tinggi selama berjam-jam. Selain itu, meluapnya Sungai Rengkong dan Sungai Baliase semakin memperparah keadaan.

Sebanyak 1.145 rumah tenggelam hingga ketinggian air mencapai 3 meter. Bencana ini turut memakan korban sebanyak 14 orang meninggal dunia dan masih ada warga yang hilang.


Tak hanya itu, jembatan yang menjadi akses jalan utama menuju Kec. Latimojong ambruk dan mengakibatkan ribuan warga terisolasi.

Puluhan ribu korban terpaksa dievakuasi ke posko-posko darurat seadanya. Karena jumlah pengungsi yang membludak menyebabkan keterbatasan kebutuhan darurat, seperti makanan, selimut, pakaian, dan obat-obatan.

Tak bisa dibayangkan bagaimana kepanikan para korban saat bencana terjadi ketika mereka sedang tidur terlelap.  

#OrangBaik, yuk eratkan solidaritas bergerak bantu korban banjir dan longsor Kab. Luwu. Kirimkan bantuan darurat untuk korban di pengungsian dan korban yang terisolasi.

Berbuat baik itu mudah, kirimkan sedekah terbaikmu dengan cara berikut.

1. Klik "DONASI SEKARANG"

2. Masukkan nominal donasi

3. Pilih Metode Pembayaran

4. Ikuti instruksi untuk menyelesaikan pembayaran

5. Segera transfer sesuai nominal jika menggunakan Transfer bank & Virtual Account

Disclaimer : Informasi, opini dan foto yang ada di halaman galang dana ini adalah milik dan tanggung jawab penggalang dana.

Kabar Terbaru
  • Cinque Terre
    Nur Aisyah Irmadani

    Penyaluran Bantuan untuk Korban Banjir Luwu

    Terima kasih #OrangBaik sudah memberikan rezekinya untuk berdonasi pada korban banjir Luwu, Sulawesi Selatan.


    Donasi diimplementasikan dengan penyediaan obat-obatan, pelayanan kesehatan, dan biskuit untuk anak-anak.

    Semoga dengan donasi yang

Donasi (20)
Anonim
Berdonasi sebesar Rp 25.000
3 bulan lalu
Hill
Berdonasi sebesar Rp 20.000
4 bulan lalu
Naura
Berdonasi sebesar Rp 100.000
4 bulan lalu