Card image cap
Buka Puasa Gratis, Bantu Kehidupan Saudara Kita
Rp 70.000 terkumpul dari Rp 100.000.000
3 Donasi
Berakhir hari lagi
Informasi Penggalangan Dana
Penggalang Dana
Sekolah Relawan
Identitas terverifikasi
Detail Campaign

“Siapa memberi makan orang yang berpuasa, maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa tersebut, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa itu sedikit pun juga.” (HR. Tirmidzi no. 807, Ibnu Majah no. 1746, dan Ahmad 5/192)

981e84b3-5cd9-4a41-a62e-7fcb7781e600.jpg

Bulan ramadhan adalah bulan yang penuh kesucian dan keberkahan. Memasuki bulan ramadhan ini, kita semua berlomba untuk saling berbuat kebaikan kepada sesama. Terlebih, bulan puasa ini bersamaan dengan pandemi yang belum juga pergi.

Mereka para pekerja jalanan masih harus berjuang untuk terus mencukupi kebutuhan sehari-harinya. Bahkan untuk makan saja masih banyak saudara-saudara kita yang belum bisa terpenuhi karena tidak memiliki penghasilan yang cukup.

0d63426b-1acb-4007-a16e-a1369a7edb78.jpg

c39b8189-8f15-40ac-bcc1-4a0eb3f88a7f.jpg

Seperti kisah yang harus dihadapi si kembar Salva & Silva. Mereka adalah anak yang masih duduk di bangku 1 Sekolah Dasar yang tidak memiliki orang tua. Mereka telah ditinggal ibunya meninggal dan ditinggal pergi ayahnya entah kemana.

Setiap pagi Salva & Silva sekolah dan pada malam hari mereka harus mengamen untuk mencukupi kebutuhan perutnya. Dibulan puasa seperti ini, mereka sering kali tidak makan saat sahur karena tidak memiliki uang yang cukup untuk membeli makan.

b02f00a1-b12a-4af1-afdb-0abeb1544721.jpg

Tidak hanya Salva & Silva, perjuangan sosok seorang supir taxi bernama Pak Karto menjadi cerminan bagi kita semua untuk selalu bersyukur. Dengan penghasilan yang tidak menentu sehingga untuk mencukupi kebutuhan makan saja terkadang tidak bisa. Bahkan beliau sempat merasakan tidak memiliki setoran selama 2 hari.

a6c4b9e2-dd7f-42b6-87e5-339eee0c1086.jpg

6b06e17d-3088-4674-8fe3-a5bffaa62569.jpg

Si kembar Salva & Silva serta Pak Karto adalah sedikit dari banyaknya saudara-saudara kita yang sangat membutuhkan bantuan. Di tengah bulan yang penuh kebaikan ini, kamu bisa saling membantu dengan menyediakan makanan buka puasa gratis untuk mereka yang membutuhkan.

Ayo #OrangBaikIndonesia kamu bisa sisihkan sedikit rezeki kamu dan berbuat baik dibulan ramadhan tahun ini dengan cara:

1. Klik tombol “DONASI SEKARANG”

2. Masukkan nominal donasi

3. Pilih metode pembayaran

4. Kamu akan mendapatkan laporan via email

Agar semakin banyak yang membantu, jangan lupa sebarkan halaman galang dana ini ya.

Terima kasih #OrangBaikIndonesia.

Disclaimer : Informasi, opini dan foto yang ada di halaman galang dana ini adalah milik dan tanggung jawab penggalang dana.

Kabar Terbaru


Belum ada kabar terbaru untuk campaign ini
Donasi (3)
NAS Consulting n Research
Berdonasi sebesar Rp 50.000
3 tahun lalu
Dony Aryanto
Berdonasi sebesar Rp 10.000
3 tahun lalu
Anonim
Berdonasi sebesar Rp 10.000
3 tahun lalu
Fundraiser


Belum ada fundraiser